JAKARTA -- Pramuka dari berbagai daerah di Indonesia mengikuti Humanitarian Action Capacity Building Training 2022 yang diselenggarakan oleh Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka bekerjasama dengan Komite Kepramukaan Regional Asia Pasific.
Kegiatan yang diselenggarkan secara kombinasi luring dan daring tersebut dimulai hari ini, Senin (17/10/2022) dan dijadwalkan sampai dengan Rabu (19/10/2022) mendatang.
Secara luring, pelatihan dengan peserta perutusan dari masing-masing Kwartir Daerah di Indonesia tersebut diselenggarakan di Hotel Amoz Cozy Jakarta, peserta daring mengikuti dari Zoom Meeting.
Kak GKR Mangkubumi, Wakil Ketua Kwarnas/Ketua Komisi Pengabdian Masyarakat hadir secara daring Humanitarian Action Capacity Building Training, Senin (17/10/2022).
Dalam kesempatan tersebut, Kak GKR Mangkubumi membacakan sambutan Ketua Kwarnas, Kak Komjen Pol (Purn) Drs. Budi Waseso.
Menurut Kak Budi Waseso, anggota Gerakan Pramuka merupakan bagian dari masyarakat. Sehingga diharapkan mampu berperan serta dalam upaya penanggulangan bencana. Baik dalam pencegahan, saat terjadinya bencana dengan melakukan respon kedaruratan bencana, maupun pasca bencana.
Gerakan Pramuka telah membentuk Satuan Tugas Pramuka Peduli, termasuk membentuk para relawan Pramuka Peduli. Namun tentu saja, relawan Pramuka Peduli itu perlu dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan tentang manajemen kedaruratan bencana.
“Hal ini penting agar para relawan itu dapat berperan serta aktif dengan pengetahuan dan keterampilan yang cukup mumpuni dalam upaya penanggulangan bencana,” tegas Ketua Kwarnas dalam sambutan yang dibacakan Kak GKR Mangkubumi.
Melalui kegiatan pelatihan ini Kwarnas berharap peserta dapat menyusun Rencana Tindak Lanjut untuk aksi kemanusiaan, yang akan diimplementasikan dalam pelaksanaan latihan dan bakti di Unit Pramuka Peduli Penanggulangan Bencana masing-masing.
Ketua Kwarnas berharap, semua peserta benar-benar mengikuti pelatihan ini dengan serius dan berusaha mendapatkan pengetahuan semaksimal mungkin.
“Jadikanlah pelatihan ini sebagai kegiatan untuk mendapatkan pengetahuan dan sekaligus saling berbagi pengetahuan demi kemajuan bersama,” pintanya.
Di akhir sambutannya, Kak Budi Waseso mengucapkan terima kasih dan penghargaan sebesar-besarnya kepada Gerakan Kepanduan Sedunia dan Kepanduan Asia-Pasifik yang telah mempercayakan Gerakan Pramuka sebagai penyelenggara pelatihan ini.
Selain itu, Ketua Kwarnas juga berterima kasih kepada seluruh pimpinan Kwarnas, panitia penyelenggara dan pelaksana pelatihan ini, para fasilitator, para instruktur baik dari Kepanduan Asia-Pasifik maupun dari dalam negeri, serta para peserta yang mengikuti kegiatan ini.
Pembukaan pelatihan dihadiri oleh dua pimpinan Kwarnas, yaitu Kak Ahmad Rusdi dan Kak Berthold Sinaulan; Andalan Nasional; serta para staf. (/rls)
Post a Comment